Finalisasi Laporan Hasil Analisa Monev Geunaseh Sabang

Finalisasi Laporan Hasil Analisa Monev Geunaseh Sabang yang dilaksanakan pada tanggal 5 Maret 2021 di Aula Bappeda Kota Sabang yang diikuti 20 orang peserta (12 laki-laki dan 8 perempuan) yang terdiri dari perwakilan Dinkes Sabang, Tim Analisa Hasil Monev Geunaseh, Bappeda Sabang, Badan Statistik Sabang, UNICEF, Diskominfo Sabang, perwakilan penulis cerita perubahan, dan Flower Aceh. Kegiatan ini dilaksanakan sebagai tindak lanjut dari proses pelaksanaan Monev Geunaseh yang telah dilaksanakan pada akhir tahun 2020 untuk menyusun sebuah laporan hasil pelaksanaan Monev berdasarkan draf awal yang sudah disajikan oleh tim Analisa Hasil Monev Geunaseh dan kegiatan ini bertujuan untuk mendiskusikan draft awal hasil analisis data pelaksanaan Monev Geunaseh Sabang dan mendapatkan informasi tentang pencapaian dari pelaksanaan analisis data pelaksanaan Monev Geunaseh Sabang.

Pada kegiatan ini Kabid Kesmas P2P menyampaikan bahwa draf awal hasil analisa pelaksanaan Monev Geunaseh yang dimulai dari Form 1a tentang Instrumen Monitoring Pemanfaatan Dana Program GEUNASEH, bahwa ada 370 responden yang telah diwawancarai dalam pemanfaatan dana yang sudah diberikan. Bila dilihat tentang persentase bantuan tunai yang pernah diterima keluarga responden, program Geunaseh menempati urutan pertama bantuan tunai yang paling banyak diterima masyarakat Sabang di samping bantuan tunai lainnya. di samping itu, pada umunya responden mengatakan pelayanan yang diberikan pihak bank kepada orang tua penerima manfaat program Geunaseh memuaskan dan pihak Bank juga meminta syarat pencairan kepada orang tua/wali ketika proses pelaksanaan penarikan uang, dan para orang tua/wali juga melakukan penarikan terhadap seluruh dana yang telah dikirimkan ke rekening masing-masing penerima manfaat. Kemudian, pelaksanaan kunjungan Posyandu dan pemenuhan administrasi kependudukan sama-sama terjadi peningkatan setelah pelaksanaan program Geunaseh Sabang. Akan tetapi ada beberapa hal yang harus dilakukan perbaikan terhadap hasil Monev ini, khususnya form 1 ini, dimana jumlah responden pada hasil yang ditampilkan tidak sama antara pertanyaan yang satu dengan pertanyaan lainnya pada hal masih dalam form yang sama, sehingga perlu dilakukan penyesuaian untuk pemantapan hasil analisa tersebut.

Terakhir, pedagang Form 5, berdasarkan hasil yang disajikan pada laporan hasil Monev Geunaseh, para pedagang sudah merasakan dampak peningkatan penjualan berdasarkan pelaksanaan penyaluran dana Geunaseh tersebut. Di samping itu, orang tua/wali penerima manfaat berharap, karena peningkatan kunjungan Posyandu yang cukup tinggi diharapkan pelaksanaan Posyandu pada beberapa tempat yang banyak anak penerima manfaatnya supaya menambah jadwal pelayanan Posyandu supaya lebih maksimal dalam memberikan pelayanan konseling tentang pemanfaatan dana bagi penerima manfaat Geunaseh

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *