

Spotcheck reguler pelaporan sistem informasi online yang dilakukan pada 8 PKM di Kabupaten Aceh Singkil yaitu Puskesmas Danau Paris, Puskesmas Pulau Banyak, Puskesmas Pulau Banyak Barat, Puskesmas Simpang Kanan, Puskesmas Suro, Puskesmas Singkil, Puskesmas Singkil Utara dan Puskesmas Kuta Baharu yang dimulai dari tangggal 17 hingga tanggal 22 Februari 2020. Kegiatan ini bertujuan untuk spot check pelaksanaan program dan memantau cakupan pelaporan M-Health pada masing-masing puskesmas, serta mengidentifikasi masalah pelaporan (kendala dan hambatan) Sebagai wadah penyegaran para Pj –Mhealth dan Bidan Desa untuk pemaksimalan kerja dan motivasi sistem pelaporan.