Kegiatan Advokasi PMBA Tingkat Kabupaten Aceh Selatan yang dilaksanakan pada tanggal 18 Maret 2021 di Aula Farmasi Dinas Kesehatan dengan melibatkan 32 orang (1 laki-laki dan 31 perempuan) yang terdiri dari TPG Puskesmas, Kabid Kesmas, Kasi Kesga Gizi, MOT, dan Flower Aceh. Masukan dari hasil diskusi kegiatan ini adalah penting penginputan data e-PPGM setiap bulannya oleh TPG dan bidan desa untuk melihat tingkat pelayanan gizi di puskesmas. Kemudian, adanya dukungan lintas sektor baik dari kecamatan maupun kabupaten agar konseling berjalan secara berkelanjutan karena konseling ini adalah bagian penting untuk memberikan edukasi kepada ibu hamil atau ibu yang memiliki balita untuk pertumbuhan gizi anak mereka. Kendala yang dihadapi dilapangan yaitu tidak adanya dukungan dari kepala desa terkait demo PMBA dikarenakan belum terinformasikan tentang PMBA.
[ngg src=”galleries” ids=”141″ display=”basic_thumbnail” thumbnail_crop=”0″]